DO NOT MISS

Sabtu, 10 Oktober 2015

Finish ke 2, Rossi Amankan Puncak Klasemen

Valentino Rossi

MOTEGI, TEGARNEWS.com - Sang pemuncak klasemen Valentino Rossi nampaknya tak bisa menyembunyikan rasa senangnya balapan di GP Jepang pada Minggu 11 OKtober 2015. Hal ini tak lepas dengan keharusan setiap pembalap untuk memakain ban Michelin saat melahap aspal di sirkuit Motegi .

Wajar saja jika The Doctor sepertinya tidak menyukai situasi ini. Setelah di race terakhir saat mencoba memakai ban Michelin di sesi latihan GP Aragon dirinya mengalami insiden terjatuh. Jika bisa ada pilihan nampaknya Rossi lebih suka memilih untuk memakai ban Bridgestone

“Kami sangat khawatir sebab kami sudah jatuh lebih banyak bersama Michelin dalam dua kali pengujian ketimbang bersama Bridgestone dalam 14 balapan sebelumnya,” tutur Rossi seperti dilansir Crash setelah menjalani sesi latihan bebas hari Jumat kemarin.

Valentino Rossi berhasil mengamankan posisinya di puncak klasemen MotoGP 2015 meskipun di balapan hari ini hanya finish di posisi 2, karena pesaing terdekatnya Lorenzo justru finish di posisi 3 meskipun sempat memimpin perlombaan.

Sedangkan juara GP Jepang kali ini justru berhasil diraih oleh Pedrosa yang terlihat sangat cepat dengan motor Hondanya. Lorenzo dan Rossi yang sempat memimpin di depan, satu demi satu berhasil disalip Pedrosa.

Gealarn seri ke 15 MotoGP yang rencananya akan di gelar pada Minggu 11 Oktober 2015 di sirkuit Motegi , Jepang mulai pukul 12.00 WIB sempat terancam tertunda seiring dengan hujan yang baru saja mengguyur sirkuit Motegi. Namun seiring dengan cuaca yang makin membaik nampakya acara balapan tetap akan sesuai jadwal.

REPORTER: SB BUDI W


Posting Komentar

 
Copyright © 2014 iso 9001 Certification. Designed by OddThemes