BANDAR LAMPUNG, TEGARNEWS.com -Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Bandar Lampung akan menyelenggarakan kegiatan Karya Latihan Bantuan Hukum (Kalabahu) periode tahun 2015.
"Kalabahu diselenggarakan untuk melahirkan calon praktisi hukum yang progresif, berkarakteristik, kritis, peduli serta prorakyat," ujar Staff Advokasi LBH Bandar Lampung, Chandra Bangkit Saputra kepada Tegar News, Senin (12/10/2015).
Pasca Kalabahu, lanjut dia, para calon praktisi hukum tersebut bisa menjadi pengganti generasi hukum saat ini yang telah usang dan senantiasa selalu siap untuk menjadi pembela utama dan penyuluh hukum di masyarakat, demi semangat perjuangan penegakan hukum, keadilan, kebenaran dan hak asasi manusia (HAM).
"Kalabahu LBH Bandar Lampung akan diadakan pada tanggal 18 sampai 20 Oktober 2015, dengan pemateri berskala nasional," tambah Chandra.
Dia menutup pembicaraan dengan informasi, bahwa untuk ketentuan dan syarat pendaftaran Kalahabu 2015 dapat dilihat di website www.lbhbandarlampung.org.
PENULIS: RICKY TAMBA
Posting Komentar