DO NOT MISS

Jumat, 09 Oktober 2015

Akrobatik SKEYE Pico Drone, Imut dan Lincah


Skeye Pico Drone 
JAKARTA, TEGARNEWS.com - Jangan menilai sesuatu hanya dari sampulnya saja, mungkin ungkapan ini sering kita dengar. Memang benar, kita tidak boleh memandang remeh atas yang kita lihat dari luar saja.

Seperti dengan drone yang satu ini, dengan bentuk yang biasa dan ukurannya bisa terbilang kecil, mungkin banyak sebagian dari para pembaca bertanya-tanya, bisa apa drone kecil seperti ini? Paling juga hanya bisa terbang biasa, layaknya drone-drone murah pada umumnya.

Tapi, pemikiran itu nampaknya harus dibuang jauh-jauh karena diam-diam drone ini meyimpan kemampuan yang tak diduga. Dikutip dari TweakTown, Kamis (8/10/2015), ini ukurannya sangat kecil, sekitar 2 jari total lebarnya. Namun drone ini mampu terbang secara akrobatik dan terbang dengan lincah, layaknya drone-drone balap yang harganya jauh lebih mahal.

SKEYE Pico Drone ini mampu beratraksi seperti berguling ke samping kanan atau kiri, flip atau berbalik dari atas ke bawah, serta melesat di sudut sempit sekalipun. Drone mungil ini mampu terbang selama kurang lebih 8 menit, dan pengisian dayanya dapat melalui slot USB yang tersedia. Selain itu, drone ini juga dilengkapi dengan lampu LED yang berguna saat digunakan malam hari, serta memiliki 3 tingkatan untuk pengoperasiannya.


Untuk tempat penyimpanannya terbilang unik, karena memilik ukuran yang kecil, tempat penyimpanannya pun dapat diletakan didalam alat pengendali drone ini. Drone ini dibanderol dengan harga yang sangat bersahabat, yaitu sekitar 39 USD atau sekitar 550 ribu Rupiah.

PENULIS: AAK JUK
EDITOR: SB BUDI W

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 iso 9001 Certification. Designed by OddThemes